Marianna Sutadi

Komisaris Independen

Warga Negara Indonesia, lahir pada tahun 1941, dan berdomisili di Jakarta. 

Sebelumnya beliau pernah menjabat sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Rumania merangkap Republik Moldova (2010 – Desember 2013); Wakil Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Bidang Yudisial (2004-2008); Ketua Muda Mahkamah Agung Republik Indonesia Urusan Pengawasan (2001-2004); Hakim Agung pada Mahkamah Agung Republik Indonesia (November 1995-2008); Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi (1984-1995); Wakil Ketua Pengadilan Tinggi (1993-1995); dan Hakim Pengadilan Negeri (1964-1984). 

Saat ini beliau menjabat sebagai Komisaris Independen Perseroan (sejak 2022) sekaligus menjadi Lead Commissioner Perseroan, Arbiter BANI (sejak 2020), Ketua Komite Nominasi dan Remunerasi Perseroan (sejak 2024), dan Ketua Komite Pemantau Risiko Perseroan (sejak 2023).

Beliau meraih gelar Sarjana Hukum dari Universitas Indonesia (1964), mengikuti pelatihan Post Graduate Training Programme dari Leiden University (1986),  dan United Nations Asia and Far East Institute prevention of Crime and Treatment of Offenders (UNAFEI), Tokyo (1977).

Marianna-Sutadi-Indept-Comm-Komite-Nominasi-_-Remunerasi---Komite-Pemantau-Risiko___converted_560_600.jpg
04/04